Berita

MIN 14 AL-AZHAR ASY-SYARIF REBUT 5 MEDALI DI KEJUARAAN TAEKWONDO SUDINPORA JAKARTA SELATAN

blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta (Humas MIN 14) --- El-Fatih Fadlu Rahman, peserta didik kelas 5 MIN 14 Al-Azhar berhasil merebut medali emas di Kejuaraan Taekwondo Sudinpora Jakarta Selatan.

Selain El-fatih yang merebut medali emas, juga Devdan dari kelas 2 yang berhasil meraih medali perak dan 3 para peserta didik lainnya yang berhasil meraih medali perunggu, yaitu Altamis kelas 4, Alwan Haiban Kelas 2, dan Ihsan kelas 4.

Kejuaraan yang diselenggarakan tanggal 9-10 maret ini dihadiri langsung oleh kepala Sudin Jakarta Selatan, Eko Pujiharianto.

Pertandingan Tingkat Jakarta Selatan  ini diikuti oleh 680 atlit ini juga dihadiri oleh para pendiri Taekwondo Se-DKI Jakarta.

" senang sekali dan bersyukur karena sudah bisa mengikuti kejuaraan ini dan dapat meraih medali emas" kenang El-fatih.

Sedangkan Muhadi selaku Guru Olah Raga sekaligus pembina ekskul merasa bersyukur telah meraih 5 medali.

" Alhamdulillah peserta didik MIN 14 Al-Azhar bisa membawa pulang 5 medali diantara 680 atlit yang ada," ujarnya dengan senang.

Terkait