Berita

MAN 7 Jakarta Awali Milad ke-32 dengan Doa Bersama dan Tumpeng

Senin, 19 Januari 2026
Dibaca 33 kali
blog

Doa bersama dan pemotongan tumpeng Milad ke-32 MAN 7 Jakarta pada Senin, (19/1/2026) di lapangan madrasah.

Jakarta (Humas MAN 7 Jakarta) — MAN 7 Jakarta menggelar doa bersama dan pemotongan tumpeng dalam rangka Milad ke-32, Senin (19/1/2026), di halaman madrasah seusai pelaksanaan upacara bendera. Kegiatan diikuti oleh seluruh civitas akademika sebagai bentuk rasa syukur atas perjalanan madrasah selama 32 tahun.

 

Kegiatan ini menjadi pembuka rangkaian Milad ke-32 MAN 7 Jakarta yang mengusung tema “Dewasa dalam Akhlak, Maju dalam Prestasi.” Tema tersebut mencerminkan arah pengembangan madrasah dalam membangun karakter peserta didik yang seimbang dengan capaian akademik dan nonakademik.

 

Doa bersama dipimpin oleh Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan, Sukron Makmun. Seluruh peserta mengikuti rangkaian doa dengan khidmat, memohon keberkahan dan kelancaran bagi penyelenggaraan pendidikan di MAN 7 Jakarta.

 

Kepala MAN 7 Jakarta, Hanapi, dalam sambutannya mengajak seluruh warga madrasah untuk mengawali rangkaian kegiatan milad dengan doa bersama. Ia berharap usia ke-32 menjadi momentum penguatan peran madrasah dalam dunia pendidikan, “Dengan membaca Alfatihah kita awali kegiatan rangkaian Milad ke-32 MAN 7 Jakarta ini. Semoga di usia ke-32, MAN 7 Jakarta semakin matang dalam pengabdian dan terus berprestasi,” ujar Hanapi.

 

Prosesi pemotongan tumpeng dilaksanakan sebagai simbol rasa syukur atas pencapaian dan perjalanan MAN 7 Jakarta. Kegiatan tersebut juga menjadi sarana mempererat kebersamaan antarwarga madrasah.

 

Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan, Sukron Makmun, menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi pengingat akan pentingnya kebersamaan dalam memajukan madrasah. Menurutnya, dukungan seluruh warga madrasah menjadi bagian penting dalam menjaga keberlangsungan program pendidikan, “Alhamdulillah, kita bersyukur atas nikmat kebersamaan ini. Semoga segala kebaikan dan keberkahan senantiasa menyertai MAN 7 Jakarta dan seluruh warganya,” ujarnya.

 

Pelaksanaan doa bersama dan pemotongan tumpeng ini menunjukkan komitmen MAN 7 Jakarta, di bawah pembinaan Kementerian Agama DKI Jakarta, dalam membangun lingkungan pendidikan yang religius, harmonis, dan berorientasi pada peningkatan mutu layanan pendidikan bagi masyarakat.

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor