Jakarta (Humas) - Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyerahkan bantuan Baznas kepada masyarakat dan pedagang kecil sekitar Masjid Raya At-Taqwa, Matraman, Jakarta Timur. Bantuan tersebut diberikan simbolis usai Ma'ruf menjalankan salat Jumat.
"Ini maksudnya adalah supaya mereka bisa memperbesar usahanya, dalam rangka penguatan usaha masyarakat kecil," kata Ma'ruf Amin, Jumat (6/1).
Ma'ruf berharap semakin banyak para pemberi bantuan yang menyalurkan bantuannya agar tidak ada lagi orang miskin di Indonesia.
Lebih lanjut, dengan diterimanya bantuan kepada para pedagang, Ketua Dewan Pertimbangan MUI itu berharap penerima bantuan ke depannya tidak selalu menerima, melainkan dapat menjadi pemberi juga.
"Jadi dari mustahiq (penerima zakat) harus bisa menjadi muzakki (pemberi zakat), mengubah. Bagaimana mengubah nasibnya supaya dari penerima menjadi pemberi, dari mustahiq menjadi muzakki, kalau kita bisa terus mendorong ini, maka lama-lama mustahiq itu makin kecil, muzakkinya makin besar, dan ini berarti kesejahteraan masyarakat akan lebih," ujarnya.
Ma'ruf juga mengutip ayat Al-quran yang menyebutkan tidak ada pembicaraan terbaik di masyarakat kecuali bersedekah, berbuat baik dan saling mengingatkan satu sama lain.
"Tidak ada pembicaraan ya yang terbaik, yang baik dan perbincangkan di dalam masyarakat, itu kecuali pertama itu memerintahkan bersadaqoh, shadaqoh wajib atau shadaqoh sunah," pungkasnya.