Berita

LDKO MAN 3 Jakarta : Menumbuhkan Rasa Kepemimpinan pada Jiwa Millenia

blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta (Humas MAN 3 Jakarta) --- Wakil Kepala MAN 3 Jakarta membuka Latihan Dasar Kepemimpinan OSIS (LDKO) yang digelar oleh OSIS MAN 3 Jakarta. Program kerja tahunan ini bertujuan mencari kandidat terbaik untuk direkomendasikan dalam kepengurusan OSIS tahun 2019/2020.

”Peserta LDKO merupakan calon-calon terpilih yang akan menerima tongkat regenerasi kepengurusan OSIS, dan diharapkan mereka juga dapat menjadi pemimpin-pemimpin bangsa di masa depan," ujar Suci Muriani dihadapan 22 peserta di Bogor. Rabu (01/05).

Sedangkan Pembina OSIS MAN 3 Jakarta, Aan Harinurdin menegaskan bahwa LDKO merupakan bentuk training lanjutan dari Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) yang bertujuan untuk mewarnai setiap pemikiran dan memantapkan langkah calon OSIS berikutnya.

Kegiatan yang dilaksanakan tanggal 1 - 3 Mei 2019 ini, mengambil tema, Menumbuhkan Rasa Kepemimpinan pada Jiwa Millenia. Adapun materi yang disampaikan tentang penanaman rasa kepemimpinan, administrasi keorganisasian, serta outbound yang bertujuan untuk pembentukan teamwork. Selain itu juga dilaksanakan kegiatan praktek yang diantaranya berupa hafalan surat, pemateri kultum, teknik persidangan dan peliputan berita.

Menurut Siti Aisyah peserta dari kelas X IPA 3 mengaku kalau kegiatan ini cukup menguras tenaga, tapi LDKO bisa melatih untuk berdisiplin dan siap menghadapi tantangan OSIS di masa datang. /Az/As

Terkait