Jakarta (Humas Kepulauan Seribu) – Dalam rangkaian kegiatan festival ramadhan tahun 2025, Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kepulauan Seribu menyerahkan pemberian bingkisan ramadhan serentak kepada Mustahik zakat yang dilaksanakan secara bersamaan di seluruh Kantor Kemenag di Indonesia.
Pemberian bingkisan ramadhan pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Seribu tersebut, dilaksanakan bertempat di Kantor Perwakilan Kemenag Kabupaten Kepulauan Seribu, pada Jumat, (21/03/2025).
Dalam pemberian bingkisan ramadhan tahun 2025, Kemenag Kabupaten Kepulauan Seribu berkolaborasi dengan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS/BAZIS) Kabupaten Kepulauan Seribu.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Seribu, Nasruddin, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata dari semangat berbagi dan gotong royong di bulan Ramadhan.
"Ramadhan adalah bulan penuh berkah, dan salah satu bentuk keberkahan itu adalah kesempatan untuk berbagi dengan sesama. Dengan adanya pemberian bingkisan ini, kami berharap dapat membantu meringankan beban masyarakat yang membutuhkan, khususnya para mustahik zakat di Kepulauan Seribu. Kami juga mengapresiasi sinergi antara Kemenag dan BAZNAS/BAZIS yang terus berkomitmen dalam menyalurkan zakat secara tepat sasaran," ujar Nasruddin.
Lebih lanjut, ia berharap kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk semakin meningkatkan kepedulian sosial dan semangat berbagi, sehingga nilai-nilai kebersamaan dan persaudaraan semakin erat terjalin di tengah masyarakat.
Sementara itu, Plt. Koordinator Baznas Bazis Kepulauan Seribu, Lukman Hakim, menyampaikan apresiasi terhadap program ini dan menegaskan komitmen Baznas Bazis dalam menyalurkan zakat kepada yang berhak menerimanya.
"Kami sangat bersyukur dapat berkolaborasi dengan Kementerian Agama dalam program pemberian bingkisan Ramadhan ini. Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Baznas Bazis dalam mendistribusikan dana zakat kepada mereka yang benar-benar membutuhkan. Semoga bantuan ini dapat memberikan manfaat dan kebahagiaan bagi para penerima serta semakin memperkuat rasa kepedulian sosial di masyarakat," ujar Lukman Hakim.
Ia juga mengajak masyarakat yang mampu untuk lebih aktif dalam menunaikan zakat, infak, dan sedekah melalui lembaga resmi seperti Baznas Bazis, agar dana yang disalurkan dapat dikelola dengan baik dan tepat sasaran.
Dalam acara ini, puluhan paket bingkisan Ramadhan yang berisi bahan kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, gula, teh, dan beberapa kue kering diserahkan kepada para mustahik. Para penerima manfaat mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas perhatian yang diberikan oleh Kemenag dan Baznas Bazis.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semangat berbagi dan kepedulian sosial semakin tumbuh di masyarakat, sehingga nilai-nilai kebersamaan dalam bulan suci Ramadhan dapat semakin terasa dan memberikan manfaat luas bagi semua pihak.