Berita

Kakanwil Mengingatkan Untuk Terus Perbaiki Pengelolaan Anggaran

Senin, 29 April 2019
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta (Inmas) --- Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta Saiful Mujab menyampaikan dalam melaksanakan anggaran menggunakan 4 (empat) prinsip, yaitu efesien, akuntabel, transparan dan dapat dipertanggungjawabkan.

Hal ini disampaikan saat membuka kegiatan workshop perencanaan dan penganggaran madrasah aliyah berbasis kinerja. Senin (29/04).

“Saya ingin baik anggaran APBN BOP yang berbasis masyarakat, Kepala Madrasah beserta Tata Usaha dan perangkat pengguna anggaran lainnya duduk bersama untuk membedah DIPA,” ujarnya dihadapan para Kepala Madrasah, Para Bendahara Madrasah dan perwakilan Pokjawas.

“Jangan sampai dimadrasah ditemukan pengelolaan anggaran masih tidak efektif,” tambahnya.

Kakanwil juga meminta untuk membuatkan team penilaian kinerja kepala madrasah terkait keberhasilan pendidikan dan pengawas. Karna salah satu kompetensi pengawas adalah mengevaluasi pendidikan.

“Anggaran madrasah itu berasal dari APBN dan APBD. Satu sisi yang lain berbasis masyarakat yang melibatkan komite,” jelasnya.

Mengenai kegiatan yang berbasis anggaran, Kakanwil mengingatkan agar diselesaikan bulan Oktober, terkait dengan unit ULP dan lain lain.

“Jangan sekali - sekali persoalan terkait DIPA sampai bulan Oktober belum selesai,” tegasnya.

Menurut Kakanwil kedepannya terdapat sistem audit berbasis perencanaan seperti E Perencanaan dan audit berbasis kinerja. Sehingga dapat terlihat apakah direncanakan dengan baik atau tidak.

“Mari kita sama sama belajar terus memperbaiki diri didalam pengelolaan anggaran,” ajak Kakanwil diakhir sambutan.

 

  • Tags:  

Terkait