Jakarta (Inmas) Kepala Kantor wilayah Kementerian Agama DKI Jakarta Saiful Mujab menghadiri acara Silaturahmi bersama Menteri Agama RI dan Hafizh-Hafizhah juara MHQ Internasional di Kantor Kementerian Agama RI Lapangan Banteng, Jakarta (2/4)
Pada kesempatan ini hadir Rifdah Farnidah salah satu pemenang Musabaqah Hafalan Alquran (MHQ) yang berasal dari DKI Jakarta, gadis berusia 22 tahun dan juara dua MHQ Internasional Tahun 2018 di Jordania ini mengaku sangat bersyukur karena dapat mewujudkan impiannya menjadi seorang penghafal Alquran dan meraih prestasi di ajang MHQ Internasional.
"Alhamdulillah, saya sangat bersyukur bisa mewujudkan impian saya, ini juga karena dukungan orang tua saya yang selalu berpuasa setiap kali saya mengikuti musabaqah agar diberikan kelancaran mengikuti MHQ," ujar mahasiswi Institut Ilmu Alquran (IIQ) Jakarta.
Rifdah (Jakarta) bersama tiga hafidz lainnya; Muhammad Abdul Faqih (Jawa Tengah) Juara III Musabaqah Hafalan Alquran (MHQ) tahun 2017 di Arab Saudi, Faisal Ilahi (Riau), Juara II MHQ tahun 2017 di Bahrain, dan Ayatullah Ahmad Syuro (Banten) Juara III MHQ+Tilawah Tahun 2017 di Maroko mendapat hadiah berupa uang pembinaan dari Kementerian Agama yang diserahkan Menteri Agama.
Tampak hadir, Dirjen Bimas Islam Muhammadiyah Amin, Direktur Penais Khoirudddin, Kakanwil Kemenag Riau Ahmad Supardi, Kakanwil Kemenag DKI Jakarta Saiful Mujab, keluarga dan pembimbing para hafidz./M