Berita

H. Rasyid: PORSADIN Tahun 2019 Jembatan Bakat Dan Minat Santri Terhadap Olah Raga Dan Seni

blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta (Inmas Jakut) --- Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT) Jakarta Utara menggelar pembukaan Pekan Olahraga Dan Seni Antar Diniyah (PORSADIN) Tahun 2019 di GOR Sunter, Jl. Danau Sunter Jakarta Utara. Selasa (12/03).

Kegiatan yang merupakan hasil kerjasama antara Kantor Kementerian Agama Kota Jakarta Utara dengan Kantor Walikota Jakarta Utara ini dilaksanakan mulai Selasa s/d Kamis, 12-14 Maret 2019. Pembukaan yang dimulai pada pukul: 08.00 WIB ini dihadiri oleh Kepala Kantor Kemenag Kota Jakarta Utara, A. Rasyid H. Usman, Kasi Pend. Diniyah dan Pontren, Hasyim dan Wakil Walikota Kota Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim beserta instansi terkait lainnya.

Diwawancara terpisah, Kepala Kantor Kemenag Kota Jakarta Utara menyambut baik kegiatan tahunan oleh FKDT. Dikatakannya, PORSADIN Tahun 2019 diharapkan mampu menjembatani bakat dan minat para Santri terhadap Olahraga dan Seni. “Siapa tahu dari Madrasah nantinya akan terlahir para Olahragawan dan Seniman yang berkesempatan mengikuti perlombaan di tingkat Provinsi sampai ke kancah Nasional yang dapat mengharumkan nama Madrasah di masa mendatang,” ujar Rasyid penuh harap.

Lebih dari itu Rasyid berharap melalui ajang lomba Seni dan Olahraga ini para Santri Madrasah bisa lebih memahami pentingnya arti kesehatan dan mampu menunjukan budi dan perilaku yang baik. “Semoga mereka mampu menjalani cara hidup yang sehat dan menjunjung nilai-nilai sportivitas dalam berlomba.”

PORSADIN Tahun 2019 ini, seperti disebut Ketua FKDT Jakarta Utara Deden Daenuri, dikuti oleh 1.100 Peserta dari 56 Madrasah Diniyah se-Jakarta Utara yang akan mengikuti 12 jenis mata lomba di antaranya, Lomba Tahfidz Juz’amma, Pidato Bahasa Indonesia/Arab, Cerdas Cermat, MTQ, Murottalwal-Imla, Kaligrafi, Tenis Meja, Sepak Bola dan Lain-lain.

Deden menambahkan, 12 jenis mata lomba yang akan diikuti para Santri Madrasah Diniyah Takmiliyah tersebut, selain bertujuan mempererat silaturahmi lintas Madrasah Takmiliyyah se-Jakarta Utara, juga guna menggali potensi dan menumbuh kembangkan bakat Santri terhadap Seni dan Olahraga.

“Melalui PORSADIN Tahun ini Kami berharap Madrasah bisa semakin syi’ar dan Madrasah semakin diminati oleh Masyarakat,” kata Deden./S/Z/A

Terkait