Berita

Gelombang 1 Selesai, Sebanyak 9.463 Jemaah Haji Telah Diberangkatkan Ke Tanah Suci

Ahad, 19 Juni 2022
blog

Suasana Jemaah Haji Memasuki Gedung SG 1 Untuk Persiapan Pemberangkatan Ke Bandara. (Foto : Humas Kanwil Kemenag DKI/Ismail)

Jakarta (Humas) --- Sebanyak 9.463 Jemaah haji atau 24 Kloter asal Embarkasi Jakarta Pondok Gede telah diberangkatkan ke Tanah Suci.

Adapun berdasarkan jenis kelamin yang telah diberangkatkan sebanyak 4.166 calon jemaah pria dan 5.297 calon jemaah wanita. Jumlah ini termasuk Petugas Haji.

Sedangkan Per 18 Juni 2022, Kloter 24 Embarkasi Jakarta Pondok Gede asal Banten akan  diberangkatkan sekitar pukul 21.30 WIB menggunakan maskapai Garuda Indonesia dengan nomor Flight GA 7321.

Dan kloter 24 ini menjadi Kloter terakhir Gelombang 1 Pemberangkatan menuju Madinah.

Selanjutnya, Kloter 25 akan masuk ke Asrama Haji Pondok Gede pada Minggu 19 Juni 2022 pukul 08.00 WIB asal Provinsi Banten.

Sesuai rencana Jemaah asal Banten akan diberangkatkan pada Senin Pukul 00.25 WIB menggunakan maskapai Garuda Indonesia dengan nomor Flight GA 7322 menuju Jeddah.

Sekedar informasi, Embarkasi Jakarta Pondok Gede akan memberangkatkan 11.267 Jemaah Haji dengan rincian sebagai berikut ;

DKI Jakarta 3.658 Jemaah Haji dengan jumlah 10 Kloter.

Lampung 3.246 Jemaah Haji dengan jumlah 8 Kloter.

Banten 4.363 Jemaah Haji dengan jumlah 11 Kloter.

Dan jemaah haji asal DKI Jakarta (JKG 1) wafat di Madinah bernama Suhati Rahmat Binti H. Rahmat berusia 64 tahun.

  • Tags:  

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor