Berita

Ekskul Robotik MAN 14 Jakarta Raih Prestasi pada Lomba Robotik dan Kreatif

Selasa, 5 November 2024
blog

Robotik MAN 14 Jakarta

Jakarta (Humas MAN 14 Jakarta) – Ekstrakurikuler Robotik Madrasah Aliyah Negeri 14 Jakarta meraih juara pada Lomba Robotik dan Kreatif yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Sistem Komputer Fakultas Teknologi Informasi Universitas Budi Luhur pada Rabu (30/10/2024).

 

Tim Robotik MAN 14 Jakarta yang terdiri dari terdiri dari Firzan Abizaris Suwandi (XI-3), Rifal Ditia Amri (X-3), dan Muhammad Anung Iskandar (X-1) meraih juara 1 kategori robot kreatif sedangkan tim robot line follower terdiri dari Arsyasatya Azka Putra (X-8), Muhammad Farrel Oceanno Akbar (X-8), dan Arka Maliki Radila (XII MIPA 4) meraih juara 3 pada kompetisi tingkat JABODETABEK ini dan bersaing dengan 15 peserta dari SMA/MA.

 

Ekstrakurikuler (Ekskul) robotik merupakan kegiatan diluar pembelajaran formal di sekolah yang fokus pada pembelajaran mengenai pengenalan dan penciptaan alat-alat yang menggunakan sistem kerja robot. Kegiatan ekskul ini diharapkan bisa membantu para siswa untuk membangun konsep sains, ilmu teknologi, matematika dan teknik. Selain itu, ekskul robotik bisa membangun keterampilan para siswa untuk bisa bekerja sama dalam menyelesaikan tantangan secara lebih menyenangkan.

 

“Ekskul robotik juga bisa bertujuan untuk peraihan prestasi siswa dengan mengikuti kompetisi-kompetisi yang banyak dilakukan oleh berbagai lembaga. Kompetisi robotik banyak menjadi batu pijakan oleh para siswa untuk membuka peluang masuk ke perguruan tinggi”, ujar Rosyaida Saara Hellena pembina ekskul robotik MAN 14 Jakarta.

 

“Ekskul robotik yang awalnya merupakan hobi diharapkan kedepannya bisa memberikan prestasi yang lebih hebat lagi”, tambahnya./stw

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor