Jakarta (Inmas) – Dharma Wanita Persatuan Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta menggelar peringatan Maulid Nabi Muhamad SAW bersama penceramah KH. Ahmad Wirta, Rabu (21/10).
Kegiatan peringatan maulid Nabi ini dilaksanakan sekaligus kegiatan rutin bulanan Dharma Wanita Persatuan Kanwil Kemenag Provinsi DKI Jakarta.
Ketua Dharma Wanita Persatuan Kanwil Kemenag DKI Komaria Saiful Mujab mengatakan momentum peringatan maulid Nabi ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas iman dan takwa terhadap Allah SWT serta menumbuh-suburkan semangat kebersamaan dalam membina kerukunan dan kedamaian.
“Maulid Nabi Muhamad SAW merupakan momentum yang sangat tepat untuk mengingatkan kita kembali meneladani Rasulullah,” ujarnya.
Hal senada disampaikan KH. Ahmad Wirta. Menurutnya, maulid Nabi memiliki hikmah yang sarat akan pesan, yang dapat dijadikan suri tauladan dari kehidupan Nabi Muhammad SAW, baik dalam kehidupan bermasyarakat maupun dalam kehidupan berkeluarga.
“Semoga momentum ini dapat menjadi motivasi dan refleksi diri untuk senantiasa menjadikan Rasulullah Muhammad SAW sebagai suri tauladan dalam berbagai aspek kehidupan,” tutur KH. Ahmad Wirta.