Berita

Siswi MAN 7 Jakarta Raih Penghargaan Honorable Mention dalam Lomba Story Telling Bahasa Jepang

Senin, 3 November 2025
Dibaca 118 kali
blog

Lomba Story Telling Bahasa Jepang pada Jumat, (31/10/2025) di Universitas Nasional (UNAS).

Jakarta (Humas MAN 7 Jakarta) – Salah satu siswi MAN 7 Jakarta, Shulha Tazkia Al-Zahra dari kelas XI E, berhasil meraih penghargaan Honorable Mention dalam Lomba Story Telling Bahasa Jepang yang diselenggarakan oleh Fakultas Sastra Universitas Nasional (UNAS) pada Jumat (31/10/2025). Kompetisi yang merupakan bagian dari rangkaian Bulan Bahasa 2025 ini diikuti oleh puluhan peserta dari berbagai sekolah dan madrasah di wilayah Jabodetabek.

 

Dalam ajang tersebut, Shulha membawakan cerita berjudul Ojisan to Hyotan (Kakek dan Labu Kuning) dengan ekspresi yang hidup dan penguasaan bahasa yang baik. Gaya penyampaiannya yang komunikatif serta pelafalan yang fasih membuat penampilannya mendapat apresiasi tinggi dari para juri. Shulha dinilai mampu menggambarkan isi cerita dengan jelas sekaligus menunjukkan kecintaannya terhadap bahasa dan budaya Jepang.

 

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Waka Kesiswaan MAN 7 Jakarta yang mendampingi langsung peserta selama perlombaan. Ia menyampaikan rasa bangga atas pencapaian Shulha dan berharap prestasi tersebut menjadi motivasi bagi siswa lain untuk terus berkarya dan berani tampil dalam berbagai kompetisi di tingkat sekolah, nasional, maupun internasional.

 

Guru pembimbing Dana Maharani juga memberikan apresiasi atas keberhasilan tersebut. Ia menuturkan bahwa prestasi yang diraih Shulha merupakan hasil kerja keras dan ketekunan dalam berlatih. Menurutnya, minat tinggi terhadap bahasa asing dan semangat pantang menyerah menjadi kunci keberhasilan siswi tersebut dalam meraih penghargaan.

 

Sementara itu, Shulha mengungkapkan rasa syukur dan kebahagiaannya atas pencapaian yang diraih. Ia menyampaikan terima kasih kepada para guru dan pihak madrasah yang telah memberikan dukungan dan bimbingan selama proses persiapan lomba.

 

Prestasi yang diraih Shulha menjadi bukti bahwa MAN 7 Jakarta terus melahirkan siswa-siswi berprestasi di berbagai bidang, baik akademik, seni, maupun budaya. Capaian ini sekaligus menjadi kado indah bagi madrasah di momentum Bulan Bahasa 2025, yang menegaskan komitmen MAN 7 Jakarta dalam menumbuhkan generasi unggul, kreatif, dan berdaya saing global.

  • Tags:  

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor