Jakarta (Inmas) - Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta Saiful Mujab didampingi Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil Kemenag DKI Jakarta Sadirin dan Kepala Sub Bagian Ortala dan Kepegawaian Sugito melaksanakan Penyerahan dan Pembekalan SK bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi tahun 2018. Rabu (15/05).
Dalam arahannya, KaKanwil mengucapkan selamat kepada 136 CPNS yang saat ini menjadi bagian dari keluarga besar Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta, “Saya ucapkan selamat, tunjukkan kinerja yang profesional, jaga komitmen kebangsaan dan keagamaan dan sesuai dengan lima budaya kerja,” Ujar KaKanwil dalam arahannya.
Dalam proses rekruitmen CPNS tahun 2018 dilakukan dengan sistem CAT dengan harapan menjunjung tinggi objektifitas, transparansi, netralitas, kejujuran, dapat dipertanggungjawabkan, bebas dari Korupsi Kolusi dan Nepotisme (KKN), menjadi pelopor dan teladan dalam mengembangkan etika pemerintahan yang baik serta mempunyai kemampuan dan keahlian yang sesuai dengan bidangnya.
“Tolong disadari betul bahwa bergabung dengan Keluarga Besar Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta adalah pilihan sendiri,” imbuhnya.
Menurutnya, memilih mendermakan diri untuk Kementerian Agama artinya telah mewakafkan hidupnya untuk ikut mempertahankan kehidupan beragama.
“Bekerja di Kementerian Agama memiliki 2 tugas, yaitu tugas didunia dan di akhirat,” ungkapnya. Oleh karena itu, KaKanwil berpesan agar para CPNS dapat menjalankan tugas dan kewajibannya dengan baik.
Beliau berharap sebanyak 136 CPNS dilingkungan Kanwil Kemenag Prov. DKI Jakarta agar menjadi pegawai yang professional, senantiasa menjunjung tinggi prestasi dalam bekerja dan menjiwai dan senantiasa memegang karakteristik CPNS yang professional.
Sebelumnya, Sadirin menyampaikan bahwa jumlah keseluruhan CPNS Formasi Tahun 2018 sebanyak 136 orang, diantaranya 127 Guru, 4 Penghulu Pertama, 1 Penyuluh Agama Ahli Pertama, 2 Analisis Kepegawaian Ahli Pertama, 1 Analisis Sistem Informasi dan 1 Perencana Ahli Pertama.