Berita

Pencak Silat MAN 20 Jakarta Meraih 5 Medali Kejuaraan Institut Kesehatan Indonesia

Selasa, 29 Oktober 2019
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta (Humas MAN 20 Jakarta) – Tim Atlit Pencak Silat Madrasah Aliyah Negeri 20 Jakarta berhasil meraih lima mendali dalam ajang Kejuaraan Pencak Silat Tournament Institut Kesehatan Indonesia, Sabtu (26/10).

Kegiatan ini bertujuan untuk melestarikan pencak silat sebagai budaya bangsa, mempererat tali silaturahmi antar sekolah dan perguruan pencak silat serta membangun mental juara para atlet sehingga menjadi generasi bangsa yang tangguh dan prestasi.

Tim pencak silat MAN 2 Jakarta meraih dua emas dan tiga perak pada kejuaraan ini. Adapun peserta didik MAN 2 Jakarta yang berprestasi diantaranya yaitu;

  1. El Santika Manulang, meraih mendali emas pada kategori tanding kelas B putri.
  2. Maryam Rohmatunnisa, meraih mendali emas pada kategori tanding kelas A putri.
  3. Puji Anggraini, meraih mendali perak pada kategori tanding kelas B putri.
  4. M Fakih Prayoga, meraih mendali perak pada kategori tanding kelas B putra.
  5. Riris Eva Amalia, meraih mendali perak pada kategori tanding kelas A putri.

“Saya merasa senang dan bangga bisa meraih emas dan mengarumkan Pencak Silat MAN 20 Jakarta dalam kerjuaran ini,” ujar El Santika Manulang peraih mendali emas pada kategori tanding kelas B putri.

Terkait