Berita

Pagi Ini, MTsN 7 Jakarta Adakan Dzikir Pagi dan Doa Bersama

Senin, 14 Februari 2022
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta (Humas MTsN 7) --- Keluarga Besar Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 7 Jakarta mengadakan Dzikir Pagi dan Doa Bersama melalui virtual. Dalam kesempatan ini, Kepala MTsN 7 mengingatkan agar para peserta didik untuk tetap semangat dalam melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka (PJJ) meskipun belajarnya dari rumah.

“Nanti Bulan Maret akan diadakan Penilaian Tengah Semester (PTS), maka peserta didik harus mengikuti pembelajaran dengan baik serta ikuti arahan dari Bapak Ibu Guru,” pesan Lebeng.

Beliau juga menghimbau agar seluruh peserta didik untuk menjaga kesehatan serta melaksanakan protokol kesehatan agar terhindar dari Virus Covid 19.

“Tetap jaga kesehatan dan mematuhi protokol kesehatan,” ungkapnya. Senin (14/02).

Menurut Waka Humas, kegiatan ini untuk memanjatkan doa kepada Allah SWT agar seluruh Civitas MTsN 7 diberikan kesehatan dan terhindar dari wabah penyakit.

“Tujuan kegiatan ini untuk memanjatkan doa kepada Allah SWT agar seluruh keluarga besar MTs N 7 Jakarta senantiasa diberikan kesehatan, perlidungan dan keselamatan dari Allah SWT sehingga terhindar dari wabah penyakit dan diberikan kesehatan yang sempurna,” ujar Kartini penggagas kegiatan ini.

Sekedar informasi, kegiatan ini diikuti oleh seluruh Civitas MTsN 7 yang diawali dengan pembacaan surah Yaasiin dipimpin oleh Ustadz Diding Ubaydillah, pembacaan tahlil dipimpin Ustadz Muhammad Shobari dan pembacaan Doa dipimpin oleh Ustadz Ahmad Sahal. /KNF

Terkait