Berita

Ngobrol Santai Bareng Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin

blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta [inmasJP] – Kepala Kankemenag Kota Jakarta Pusat, H. Mukhobar menghadiri Ngobras: Ngobrol Santai Bareng Menag LHS, Jum’at (04/01). Tampak para pejabat dan pegawai duduk bersama, santai, dan lesehan mengelilingi tempat Menag berdiri.

 

“Saya kepingin mendengar cerita saudara dan saudari, ibu dan bapak yang selama ini bekerja di Kementerian Agama,” ujar LHS. “Kita satu kesatuan ibarat mobil,” sambung suami Trisna Willy yang menjelaskan bahwa semua komponen di mobil itu memiliki peran penting, bahkan sebuah aki sama pentingnya dengan roda, mesin, dan lain-lain.

 

Ngobras yang dipandu Sesditjen Pendis, H. Imam Syafe’i ini memberikan kesempatan pada pegawai dan honorer untuk berkeluh kesah. Ia mengawali dengan memberikan tips meraih bahagia. Menurutnya, ada empat cara meraih bahagia, dan untuk meraih kebahagiaan selamanya adalah dengan mencintai profesi kita masing-masing.

 

Sebelum bincang-bincang dimulai, acara dibuka oleh Direktur Penais, H. Juraidi dengan do’a dan pemutaran film sejarah berdirinya Kemenag. Penampilan Puja Syarma yang mendendangkan lagu Assalamualaika dan Ya Umri pun cukup memukau hadirin.

 

Gadis berhidung mancung kelahiran 5 November 1997 ini sempat viral dengan cover lagu yang dinyanyikan. Alumni MAN 1 Aceh Singkil ini pernah juara I MTQ Kabupaten Aceh Singkil dan juara IV MTQ Provinsi Aceh pada tahun 2008.

 

Menjelang sholat jum’at, Ngobras diakhiri dengan acara makan bersama. Tampak satu nampan nasi briyani lengkap dengan peralatan makan dan minum dihidangkan untuk setiap lima orang.  /j15

 

Puja Syarma di Ngobras

Terkait