Berita

Menjaga keutuhan Rumah Tangga dari Pengaruh Negatif Media Sosial

blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta [inmasJP] – Kepala KUA Tanah Abang, H. Pahlawan Jurangga menyampaikan materi pada Bimbingan Perkawinan, Jum’at (07/11). Beliau didampingi narasumber dari Puskesmas dan PPAPP Kecamatan Tanah Abang. Tampak hadir Kasi Bimas Islam serta jajaran dalam rangka supervisi kegiatan Bimbingan Perkawinan (Binwin).

 

Dalam materinya, H. Pahlawan menegaskan bahwa Binwin ini merupakan bekal bagi calon pengantin dalam mengarungi bahtera kehidupan berumah tangga. Ia berharap setelah kegiatan ini, para peserta Binwin dapat memahami peran dan fungsinya serta mau saling memberi dan menerima masukan yang positif dari pasangannya.

 

“Mewujudkan keluarga yang kokoh dan tangguh memerlukan ikhtiar yang sungguh-sungguh dari kedua belah pihak,” jelas H. Pahlawan kepada 35 pasang calon pengantin siang itu. Pengetahuan tentang mewujudkan keluarga yang bahagia dan berkualitas menjadi hal yang harus dipersiapkan calon pengantin, terlebih di era globalisasi ini.

 

Binwin merupakan ikhtiar pemerintah karena melihat tingginya tingkat perceraian di masyarakat. Salah satu faktornya adalah pengaruh media sosial melalui telepon pintar (smartphone) yang telah memasuki area privasi sehingga mempengaruhi gaya hidup seseorang. Media sosial (medsos) telah menjadi kebutuhan individu mengekspresikan rasa, cipta, karsa, dan karyanya.

 

  /j15

 

Supervisi Kasi Bimas Islam

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor