Jakarta (Humas MAN 16 Jakarta) --- Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 16 Jakarta gelar tryout Ujian Nasioal ke-1 berbasis CBT. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 17- 24 September 2018 untuk seluruh siswa kelas 12 sebagai persiapan mengahadapi Ujian Nasional 2019.
Menurut Yeyet Rustini, wakil bidang Kurikulum, bahwa pelaksanaan tryout bertujuan untuk mengukur kesiapan para siswa untuk UN 2019 mendatang. Terutama agar siswa bisa menguasai rasa cemas jelang UN menjadi hal yang positif.
"Memang ada rasa kecemasan pada anak-anak, makanya kita adakan try out ini sambil latihan. Mulai dari aspek intelektualnya, mental, teknis menjawab soal, itu harus dilatih. Kalau tekanan itu dapat diolah, maka itu akan menjadi motivasi bagi siswa untuk mendapatkan hasil yang terbaik," ujarnya.
“Melalui pelaksanaan tryout secara berkala ini diharapkan siswa-siswi MAN 16 menjadi terbiasa mengenal soal UN nantinya, mampu memetakan tingkat kesulitannya sehingga mereka ketika mengerjakan nanti memiliki target soal mana yang mereka dahulukan untuk penyelesaiannya. Adapaun tryout berbasis CBT ini dengan menggunakan aplikasi modle adalah upaya mebiasakan para siswa berinteraksi dengan komputer nantinya ketika mereka menghadapi soal-soal UN, UAMBN ataupun ujian lainnya ”lanjutnya.
Menurut Bunyamin selaku panita pelaksana mengatakan, Try out ke-1 ini masih dijadwalkan untuk enam mata pelajaran, karena dari hasil try out ini juga menjadi rujukan para siswa untuk mempertimbangkan mata pelajaran peminatan jurusan yang nantinya akan mereka pilih saat UN 2019.
Sedangkan Novalianggi salah satu siswa kelas 12 IPS 3 mengatakan, tryout di awal semester ini mengingatkan kami para siswa kelas 12 bahwa tidak lama lagi kami harus menghadapi Ujian Nasional, mengingat kembali segala sesuatu yang telah kami pelajari sejak kelas 10 kemarin.
“Semakin sering kami mengikuti tryout semakin banyak pengetahuan kami tentang variasi soal UN nantinya, dan kami menjadi semakin terlatih, tidak canggung lagi ujian dengan meggunakan komputer”. Imbuhnya dengan penuh semangat.