Jakarta (Humas MAN 17 Jakarta) – Sebanyak 48 tenaga pendidik dan kependidikan Madrasah Aliyah Negeri 17 Jakarta ikuti kegiatan Workshop Pengembangan RPP terintegrasi STEAM, Penilaian berbasis HOTs dan Karakteristik Soal Hots.
Kepala MAN 17 Jakarta dalam laporannya menyampaikan, Tahun ini siswa MAN 17 yang diterima di PTN sebanyak 40 siswa dan nilai nem mengalami peningkatan. Semoga tahun depan meningkat lagi baik di nilai UN ataupun yang diterima PTN.
“Kegiatan ini diharapkan mampu mencurahkan ilmu dan menjadi professional, baik dalam pembuatan RPP berbasis STEAM, sehingga dapat dipraktekan dan dievaluasi,” tegasnya.
Sri Wahyuningsih selaku Wakil Kurikulum menyampaikan bahwa tujuan kegiatan ini diharapkan agar tenaga pendidik mampu menganalisis Kompetensi Dasar terintegrasi STEAM, membuat analisis STEAM serta mampu membuat teknik dan penilaian berbasis HOTs dan selanjutnya hasilnya akan dipresentasikan dan diberikan reward 3 besar.
Dalam kegiatan ini hadir juga Kepala KanKemenag Kota Jakarta Barat Sofi’i, beliau menyampaikan bahwa peserta didik yang masuk PTN itu adalah hasil dari keberhasilan dan kerjasama seluruh civitas MAN 17 Jakarta.
Kegiatan ini diakhiri dengan memberikan reward kepada tiga guru yaitu Muhamad Amin, Dewi Diansari dan Siti Sa’aidah.