Berita

Kurikulum Berbasis Cinta Perkuat Pendidikan Humanis dan Kepedulian Lingkungan

Rabu, 31 Desember 2025
Dibaca 262 kali
blog

Bimtek Kurikulum Berbasis Cinta

Jakarta (Humas Kankemenag Jakarta Utara) — Kantor Kementerian Agama Kota Jakarta Utara terus mendorong transformasi pendidikan madrasah melalui implementasi Kurikulum Berbasis Cinta dan Ekoteologi yang berorientasi pada penguatan karakter, moderasi beragama, serta kepedulian lingkungan. Komitmen tersebut ditegaskan dalam penutupan kegiatan Bimbingan Teknis Kurikulum Berbasis Cinta dan Ekoteologi yang diselenggarakan KKMI Cilincing 2 di MIS Al-Muzayyanah, Jakarta Utara, Rabu (31/12/2025).

 

Kepala Kankemenag Kota Jakarta Utara, Mawardi Abdul Gani, mengatakan Kurikulum Berbasis Cinta merupakan upaya mengubah cara pandang pendidik terhadap kurikulum agar lebih humanis dan moderat. Menurutnya, kesamaan sudut pandang dalam memahami kurikulum akan melahirkan energi positif dan perilaku yang baik di lingkungan madrasah. Ia menegaskan bahwa pendekatan tersebut menjadi kunci dalam membentuk suasana pendidikan yang sehat dan berdaya saing.

 

Mawardi menjelaskan bahwa Kurikulum Berbasis Cinta dan Ekoteologi merupakan bagian integral dari Asta Protas Kementerian Agama. Ia menyampaikan bahwa kedua program tersebut dirancang untuk mewujudkan pelayanan dan pendidikan keagamaan yang lebih berdampak, inovatif, serta responsif terhadap kebutuhan umat dan masyarakat. Ia menambahkan bahwa ekoteologi, jika dipahami dari perspektif agama, akan menumbuhkan kecintaan terhadap lingkungan dan kesadaran untuk menjaga kelestarian alam.

 

Dalam arahannya, Mawardi juga menyoroti pentingnya kesamaan visi antara kepala madrasah, guru, dan seluruh unsur madrasah dalam memperbaiki manajemen dan melahirkan inovasi. Ia menilai inovasi menjadi faktor penting agar madrasah tetap diminati masyarakat di tengah persaingan lembaga pendidikan yang semakin ketat. Menurutnya, ketidakmampuan menyerap aspirasi wali murid dan minimnya kreativitas berpotensi membuat madrasah ditinggalkan.

 

Mawardi turut menyampaikan bahwa capaian kinerja Kankemenag Kota Jakarta Utara sepanjang 2025 menjadi bukti konkret dari keselarasan kerja antara pimpinan dan jajaran. Ia menyebutkan sejumlah penghargaan yang diraih, antara lain sebagai kontributor terbaik Humas Awards 2025, peraih donasi terbanyak wilayah Aceh–Sumatera, nilai IKPA tertinggi, penyerapan anggaran tertinggi, nilai tertinggi PMPZI 2025, serta pengumpul UPZ tertinggi se-DKI Jakarta. Menurutnya, capaian tersebut lahir dari semangat berpikir positif dan kolaborasi yang solid.

 

Kegiatan penutupan Bimtek ini dihadiri oleh widyaiswara Balai Diklat Keagamaan Jakarta, pengurus KKMI Cilincing 2, serta 30 peserta yang terdiri dari kepala madrasah dan guru bidang kurikulum. Melalui program ini, Kanwil Kemenag DKI Jakarta menegaskan komitmennya dalam meningkatkan mutu pendidikan madrasah yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga membentuk karakter peserta didik yang beriman, peduli lingkungan, dan berkontribusi positif bagi masyarakat.

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor