Berita

Kepala MTsN 35 Jakarta : Fitur E-Learning Madrasah Bukti Madrasah Hebat Bermartabat

blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta (Humas MTsN 35) --- Masa pandemi covid-19 ini menuntut pelayanan pendidikan terus berinovasi. Saat ini madrasah telah membuat terobosan dengan nama e-learning madrasah. Didalamnya tedapat fitur yang lengkap mulai dari administrasi pembelajaran, perencanaan pembelajaran hingga evaluasi pembelajaran.

Hal ini disampaikan Kepala MTsN 35 Jakarta Aris Adi Leksono saat pelatihan e-learning madrasah bagi guru se-KKM MTsN Kec. Palmerah Jakarta Barat. Rabu (22/07).

“Madrasah terus berinovasi terkait pelayanan pembelajaran, salah satu buktinya dengan membuat portal manajeman pembelajaran virtual berupa e-learning madrasah. Dengan vitur sangat lengkap mulai dari forum komunikasi, pembagian kelas, absen kehadiran, silabus, RPP, materi, penilaian, bahkan yang terbaru ada media live conference guru dan peserta didik. Tentunya dapat dijadikan sarana meeting sesama warga madrasah,” ujarnya.

Lebih lanjut, Aris menuturkan bahwa hadirnya e-learning madrasah sebagai bukti bahwa madrasah terus bekomitmen mewujudkan madrasah yang hebat dan bermartabat. Hebat dengan terus berinovasi, bermartabat dengan terus berupaya menghadirkan lulusan yang berkualitas dan tetap menjunjung tinggi akhlak mulia.

“Kita patut bangga di tengah PJJ ini, madrasah mampu hadir dengan inovasi luar biasa, hadirnya e-learning madrasah ini adalah bukti madrasah selalu hebat dan bermartabat,” ungkap pembina sanggar MGBK Jakarta Barat

Menurutnya, dalam aplikasi E-learning madrasah terdapat konten empat standar yang harus dikuasai dan dilaksanakan guru pada saat memberikan layanan pembelajaran.

“Saat ini sudah dapat digunakan untuk live conference dengan peserta didik. Ini betul-betul hebat dan harus terus kita maksimalkan penggunaannya,” jelasnya.

Dikesempatan yang sama, Oktafid selaku narasumber mengajak para guru madrasah untuk membudayakan penggunanaan E-Learning madrasah. Menurutunya, fiturnya sangat lengkap, mudah dioperasionalkan, dan tentunya akan digunakan terus dalam pembelajaran di madrasah usai masa pandemic Covid-19.

“E learning madrasah mempunyai fitur yang lengkap. Tentunya dapat digunakan dalam pembelajaran di madrasah setelah masa pandemic Covid-19,” ujar Help Desk Nasional E-Learing Madrasah tingkat nasional.

Hadir dalam pelatihan tersebut, seluruh guru MTsN 35 Jakarta, utusan KKM MTS 35 Kec. Palmerah, diantaranya: MTs Darul Ulum, MTs Al-Ikhsan, MTs Al-Mafatih, dan MTs  Al-Ukhuwah. /ars

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor