Berita

KaKanwil : Wujud Membangun Silaturahmi Antar ASN

Kamis, 16 Mei 2019
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta (Inmas) --- Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta Saiful Mujab memberikan sambutan pada acara Pembinaan Pegawai dan Buka Puasa Bersama yang diselenggarakan Kantor Kementerian Agama Kota Jakarta Selatan.

Sekaligus memberikan santunan kepada yatim dan dhuafa. Kegiatan ini mengusung tema, Ibadah Puasa Sebagai Momentum Pendidikan Untuk Mencapai Kualitas Taqwa dan Kinerja ASN Kemenag Kota Jakarta Selatan. Rabu (15/05).

Dalam sambutannya, KaKanwil mengapresiasi acara ini, karena sebagai wujud membangun silaturahmi antar ASN dilingkungan KanKemenag Jakarta Selatan.

KaKanwil juga mengapresiasi KanKemenag Kota Jakarta Selatan dengan perubahan bangunannya, “Saya senang dan apresiasi karena ruang ini sudah ada perubahan menjadi lebih multifungsi. Ruangan ini bisa digunakan untuk aula sekaligus tempat parker,” ujarnya dihadapan Kabag Tata Usaha, Para Pejabat Esselon III pada Kanwil, Kepala Kankemenag Kota Jakarta Selatan dan Jajarannya, Para Pelaksana Kankemenag Kota Jakarta Selatan serta Para Undangan lainnya.

Beliau juga mengingatkan bahwa surat edaran yang diberikan oleh Menteri Keungan terkait Madrasah di Kampung Tengah harus disikapi dengan baik.

“Mari kita tunjukkan kinerja yang baik dan berkualitas," ajaknya diakhir sambutan.

 

Terkait