Jakarta (Inmas) – Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta Saiful Mujab selaku Ketua PPIH Debarkasi Jakarta Pondok Gede menyambut kedatangan 393 Jamaah Haji yang tergabung dalam kloter 19 asal Jakarta, Kamis (29/08).
Jamaah haji Indonesia tahun ini mendapatkan predikat terbaik, “Jamaah haji Indonesia terkenal dengan jamaah haji yang ramah, sopan dan tertib,” ujar Saiful.
Saiful juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh jamaah yang telah mengikuti arahan dan menjaga nama baik Indonesia, “Saya mengucapkan terima kasih atas kerjasamanya kepada jamaah haji tahun ini yang telah mengikuti arahan dan menjaga nama baik Indonesia,” sambungnya.
Selain itu, KaKanwil ucapkan terima kasih kepada seluruh petugas yang mendampingi jamaah karena telah berkomitmen memberikan pelayanan yang terbaik untuk jamaah haji Indonesia.
Diakhir sambutannya, KaKanwil pada seluruh petugas meminta maaf apabila ada pelayanan yang kurang berkenan di hati para jamaah, dalam melayani ibadah haji tahun ini.
"Semoga segala sesuatu yang kita kerjakan dalam melayani ibadah haji tahun ini menjadi amal yang sholeh untuk kita semua,” ujarnya diakhir sambutannya. //s.regar