Berita

Doa Lintas Agama Ikhtiar Batin Demi Keselamatan Bangsa

Kamis, 15 Juli 2021
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta (Inmas) – Plt. Kepala Kanwil Kemenag DKI Jakarta Saiful Mujab mengikuti kegiatan Doa Lintas Agama dalam rangka Keselamatan Bangsa bersama Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Kamis (15/07).

Kegiatan yang merupakan bagian dari #PrayFromHome ini menjadi gerakan bersama ikhtiyar batin. Dan kali ini sebagai Koordinator yaitu Forum Kerukunan Umat Beragama Provinsi DKI Jakarta menyelenggarakan kegiatan ini, sebagai bentuk ikhtiar batin, memohon kepada Tuhan Yang Maha Esa agar pandemi Covid-19 ini segera berakhir.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan bahwa kegiatan ini sekaligus membangkitkan kepedulian dan rasa kemanusiaan bangsa dalam menghadapi Pandemi Covid-19 ini.

Hal senada disampaikan Ketua FKUB DKI Jakarta Dede Rosyada, menurutnya kegiatan ini dilakukan untuk kesembuhan dan kebangkitan bangsa Indonesia yang tengah dilanda wabah Virus Covid-19.

“Doa bersama ini juga menunjukkan bahwa manusia mempunyai keterbatasan. Maka kita harus berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa yang tidak terbatas,” tuturnya.

“Ikhtiar kita dalam menghadapi pandemi ini harus dilakukan secara maksimal. Satu sisi mengandalkan ilmu pengetahuan dan sisi lain kita sadari bahwa kita ini adalah hamba makhluk yang amat kecil,” ujarnya.

“Kita menyadari bahwa pandemi Covid-19 ini memberikan pesan kepada kita betapa amat kecilnya manusia, betapa tak boleh sedikitpun ada kesombongan. “Musuh” yang tak terlihat telah menyebabkan jutaan orang terpapar dan telah menyebabkan ribuan orang dimakamkan,” papar gubernur.

Turut mengikuti secara daring Wakil Gubernur DKI Jakarta beserta jajarannya, Ketua FKUB DKI Jakarta beserta jajarannya, Para Tokoh Agama, Ormas Keagamaan lainnya.

Terkait