Berita

Dirjen Pendis : Lakukan Koordinasi Untuk Membangun Bangsa

Kamis, 25 Maret 2021
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Bekasi (Humas) --- Dirjen Pendidikan Madrasah Kemenag RI, Muhammad Ali Ramdhani mengutip pepatah, ketika engkau ingin berjalan cepat, silahkan berjalan sendirian. Dan engkau ingin berjalan jauh, mari kita bergandengan tangan.

“Konteks bergandengan tangan ini adalah melakukan koordinasi untuk membangun bangsa. Melalui lembaga pendidikan adalah perjalanan yang sangat jauh,” ujarnya saat diwawancarai tim humas, Rabu (24/03).

“Dan bingkainya adalah Fastabiqul Khairat,” lanjutnya.

Menurut Ramdhani, untuk meraih prestasi di masa pandemik, baik guru maupun siswa diawali dengan niat dan melakukan hal yang terbaik.

“Usaha yang baik akan menghasilkan hasil yang prima,” imbuhnya.

Beliau berharap prestasi yang telah diraih oleh madrasah yang ada di DKI Jakarta dapat dipertahankan.

“Dan dengan kehadiran Pak Kanwil, mudah – mudahan dapat menyempurnakan yang belum sempurna,” harapnya.

Sebelumnya, dalam sambutan beliau menyampaikan tiga pilar kehidupan keagamaan dalam sebuah komunitas, yaitu iman, islam dan ihsan.

“Ihsan secara termonologi adalah sebuah perilaku/pola pemikiran ketika seseorang melakukan sesuatu, maka lakukannya hal tersebut serasa melihat tuhan. Dan ketika tidak mampu menghadirkan sang khalik, percayalah bahwa Tuhan melihat dirinya,” ujarnya dihadapan 132 peserta Rakor Pendidikan Madrasah Tahun 2021, Rabu (25/03).

  • Tags:  

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor