Berita

Bersyukur itu Nikmat

Senin, 18 Februari 2019
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta (Humas MTsN 2) --- Seluruh peserta didik MTs Negeri 2 Jakarta setiap pagi berkumpul melaksanakan kegiatan pembiasaan Sholat Dhuha, Membaca Surah Yasin, Tahlil dan berdo’a dan diakhiri dengan kuliah tujuh menit oleh salah satu siswa.

Hal ini merupakan sebuah rutinitas yang tak pernah terlewatkan di hari Jum’at minggu ke 2 di setiap bulannya. Sedangkan imam kali ini oleh Ustadz Undang Tarmidzi, salah seorang guru IPS senior.

Usai pembacaan Yasin dan tahlil, dilanjutkan dengan pembacaan do’a oleh Muhammad Azmi siswa kelas 9.3 sekaligus seorang qiroah juara tingkat provinsi.

Dalam kesempatan ini, siswa kelas 8.4, Siti Syarah Asfiyani menyampaikan kultumnya dengan tema Bersyukur itu Nikmat. Asfi panggilan akrabnya memberikan pencerahan kepada seluruh warga dan civitas akademika MTS Negeri 2 Jakarta dengan mengingatkan suatu bentuk keimanan kita kepada Allah SWT yang telah memberikan kesehatan jasmani maupun rohani kepada kita. Dan melantunkan ayat suci Al Qur’an surat Al Baqarah ayat 172.

Asfi pun mengutarakan, Ada empat hal menurut Imam Ghozali, tentang bersyukur yakni bersyukur dengan hati, bersyukur dengan lisan, bersyukur dengan tindakan dan bersyukur dengan kenikmatan.

" Dengan mensyukuri semuanya akan diperoleh kepuasan bathin dan terhindar dari tamak, terhindar dari murka Allah SWT, dan ditambahkannya nikmat oleh Allah," pesannya. /her/hd

Terkait