Jakarta (Humas MAN 16 Jakarta) --- Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) bukan hanya sekedar latihan dasar kepemimpinan, tapi sebagai sarana untuk menyiapkan kader calon pemimpin bangsa untuk melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan yang senantiasa bergulir dari satu generasi ke genarasi berikutnya.
Hal ini disampaikan Kepala Kankemenag Jakarta Barat saat membuka kegiatan LDKS di lapangan MAN 16.
“Tugas kami sekarang adalah menyiapkan generasi kalian agar mempunyai kualitas yang jauh lebih baik, sedangkan tugas kalian sebagai generasi mendatang adalah menyiapkan diri sebaik-baiknya agar betul-betul siap ketika saatnya tiba,” ujarnya.
Menurut Abdul hamid selaku Pembina OSIS bahwa, selama 3 hari ini LDKS dibekali berbagai kegiatan dan pembekalan dengan berbagai materi kepemimpinan yang bertujuan untuk membentuk peserta LDKS menjadi individu yang lebih matang dan dewasa.
“ Kegiatan ini sangat seru, karena segala pengetahuan dan pengalaman yang kita dapat disini dapat diaplikasikan dalam pergaulan sehari – hari,” ujar Halima Siswa Kelas XI IPA 1.
Acara Penutupan LDKS ditandai dengan pelepasan tanda peserta LDKS oleh Idris selaku staff wakil kepala bidang kesiswaan dalam upacara penutupan.
Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) yang digelar di Vila Ael Sulum Desa Pasir Angin Atas Megamendung Bogor, tanggal 21-23 September 2018. Dan diikuti oleh 55 siswa MAN 16 Jakarta yang berasal dari kelas X dan XI.
Sedangkan materi yang diberikan diantaranya Keorganisasian, Kepemimpinan, Teknik Bersidang, Motivasi berorganisasi, Retorika dan outbond.