Berita

Arya Paskibraka MAN 16 Jakarta Dikukuhkan Sebagai Komandan Pleton Paskibraka HUT RI Ke 74

Senin, 19 Agustus 2019
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

Jakarta (Humas MAN 16 Jakarta) - Muhamad Arya peserta didik kelas 11 Madrasah Aliyah Negeri 16 Jakarta dikukuhkan menjadi anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibraka) Madrasah Aliyah Tingkat Provinsi DKI Jakarta Tahun 2019 oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta.

Saiful Mujab selaku Kepala Kanwil Kemenag Provinsi DKI Jakarta dalam sambutannya mengucapkan selamat pada seluruh PPMA dan berpesan untuk senantiasa menjadi pribadi yang bersyukur dan mampu mengamalkan nilai-nilai ikrar yang telah diucap.

“Menjadi anggota paskibraka tingkat provinsi bukan hal yang mudah, Membutuhkan proses yang panjang, mulai dari seleksi di tingkat madrasah sampai tingkat kota. Untuk itu harus mampu menggelorakan nilai-nilai pancasila, UUD 1945, NKRI dan ke Bhineka Tunggal Ika,” ujar KaKanwil.

Arya mengaku bangga telah dikukuhkan menjadi pasukan paskibraka, “Saya bersyukur dan merasa bangga dikukuhkan oleh Bapak Kanwil Kementrian Agama saya salah satu dari yang terpilih,” tutur Arya paskibraka asal MAN 16 Jakarta.

“Setelah mengikuti pelatihan dan digembleng dalam training center, saya  mendapat tugas yang sangat mulia sebagai komandan pleton pasukan pengibar bendera pada Upacara HUT RI Ke 74,” sambungnya.

 

Terkait