Berita

MTsN 41 Al Azhar Asy Syarif Resmi Lantik Pengurus OSIS Periode 2025–2026

Senin, 12 Januari 2026
Dibaca 101 kali
blog

Jakarta (Humas MTsN 41 Al Azhar Asy Syarif) — MTsN 41 Al Azhar Asy Syarif Jakarta secara resmi melaksanakan Pelantikan Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) beserta seluruh anggotanya untuk periode 2025–2026. Kegiatan pelantikan berlangsung dengan khidmat di lapangan futsal MTsN 41 Al Azhar Asy Syarif, pada Senin, 12/01/2026

 

Pelantikan pengurus OSIS dipimpin langsung oleh Kepala Madrasah MTsN 41 Al Azhar Asy Syarif Jakarta, Faizah, serta didampingi oleh jajaran Wakil Kepala Madrasah, yaitu Abadurahman, Sri Suyamti, Nurjanah, Rahmadin, dan Alfriealintina Rina, serta para Pembina OSIS Rahma dan Bisri. Kehadiran unsur pimpinan madrasah menjadi bentuk dukungan penuh terhadap pembinaan kepemimpinan dan karakter peserta didik.

 

Dalam prosesi pelantikan, Kepala Madrasah Faizah menyampaikan amanat dan harapan kepada pengurus OSIS yang baru agar dapat menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, disiplin, dan integritas. Ia menegaskan bahwa OSIS merupakan wadah strategis dalam melatih kepemimpinan, kerja sama, serta pengembangan potensi siswa. “Pengurus OSIS diharapkan mampu menjadi teladan bagi seluruh siswa dan berperan aktif dalam menciptakan iklim madrasah yang positif dan berprestasi,” ungkapnya.

 

Setelah prosesi pelantikan, kegiatan dilanjutkan dengan serah terima jabatan dari pengurus OSIS sebelumnya kepada pengurus OSIS periode 2025–2026. Adapun susunan inti pengurus OSIS yang dilantik, yaitu Ketua OSIS Maritza, Wakil Ketua Fajrul Fuadi, Sekretaris Raditya Putra, dan Bendahara Olivia. Serah terima jabatan berlangsung tertib dan penuh makna sebagai simbol keberlanjutan kepemimpinan organisasi siswa di madrasah.

 

Pelantikan OSIS ini menjadi momentum penting bagi siswa MTsN 41 Al Azhar Asy Syarif Jakarta untuk menumbuhkan semangat kepemimpinan, tanggung jawab, serta partisipasi aktif dalam kegiatan madrasah. Diharapkan, pengurus OSIS yang baru mampu menjalankan program kerja secara inovatif dan memberikan kontribusi positif bagi kemajuan madrasah.

 

Melalui kegiatan ini, MTsN 41 Al Azhar Asy Syarif Jakarta terus berkomitmen dalam membina karakter dan kepemimpinan peserta didik sebagai bagian dari upaya mewujudkan generasi muda yang berakhlak mulia, berprestasi, dan siap menjadi pemimpin masa depan, sejalan dengan visi Madrasah Maju, Bermutu, dan Mendunia.FL

  • Tags:  

Terkait

Menu Aksesibilitas

Mode Suara

Ukuran Teks

Monokrom

Tandai Tautan

Tebalkan Huruf

Perbesar Kursor