Jakarta (Humas MAN 4 Jakarta) - MAN 4 Jakarta berhasil meraih prestasi membanggakan dengan memperoleh 18 medali pada ajang Jakarta Madrasah Competition (JMC) yang diselenggarakan oleh Kanwil Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta, Kompetisi bergengsi ini diikuti oleh siswa-siswi madrasah mulai dari tingkat MI, MTs maupun MA, baik negeri maupun swasta dari berbagai wilayah Jakarta, yang berlomba di bidang Sains, Keagamaan, Riset, dan Robotik. kegiatan pemberian penghargaan sekaligus penutupan digelar di Jakarta Convention Center (JCC), pada Jumat (1/11/2024).
Kompetisi ini diselenggarakan dengan tujuan mendorong semangat keunggulan akademik dan pengembangan bakat siswa-siswi di lingkungan madrasah. Selain itu, juga sebagai ajang silaturahmi antar-madrasah yang mewujudkan kerja sama dan pertukaran pengalaman dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan madrasah di DKI Jakarta.
Peserta kompetisi berasal dari berbagai madrasah di wilayah DKI Jakarta, sehingga menciptakan ragam peserta dari berbagai latar belakang sosial dan budaya. Mereka bersaing dalam berbagai cabang, yakni Bidang Keagamaan, Bidang Robotik, dan Bidang Sains.
kompetisi ini juga digunakan untuk mempererat tali silaturahmi antar-madrasah di wilayah DKI Jakarta untuk mewujudkan kerja sama dan pertukaran pengalaman dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan madrasah di DKI Jakarta.
Pada ajang JMC tahun ini MAN 4 Jakarta berhasil meraih beberapa gelar juara di semua mata lomba yakni Bidang Sains, Bidang Keagamaan, Riset dan Bidang Robotik, mereka yang berhasil meraih juara antara lain:
A. JMC Sains
1. Sulaiman Umar Waliyurrahman M A/Matematika/Juara 2
2. Sulthan Arkananta Fauzan/Ekonomi/Juara 3
3. Satrio Muhammad Fatih/Fisika/Juara 3
4. Muhammad Azka Dhia Muntadzar/Fisika/Juara 1
5. Harry Sanjaya/Biologi/Juara 1
6. Cut Keysha Makayla Azwar/Geografi/Juara 3
7. Azizah Tafkya Salsabila/Kimia/Juara 3
8. Hafizhah Aqilah Zainab/PAI/Juara 2
B. JMC Keagamaan
9. Haekal dkk/Hadroh/Juara 3
10. Rafifa Ramadhiani/MSQ/Juara 1
11. Siti Kaila Agnnia/MTQ/Juara 1
12. Aqila Anfaul Fata/MHQ 10 Juz/Juara 1
13. Muhammad Ilham Ramadhan/MHQ 5 Juz/Juara 1
14. Afnan Feyza/MHQ 3 Juz/Juara 3
C. JMC Riset
15. Raihana Shafira Arhdyanto & Adzkia Tsuraya/Keagamaan/Juara 1
16. Aurora Nakeisha Abdi dkk/Riset/Juara 3
17. Amanda Khairunnisa Suryadin dkk/Riset/Juara 2
D. JMC Robotik
18. Toby Ghanieraazaq Wasis/Juara 2
19. Sabryn Maheera Mumtaz/Juara 3
20. Rizqullah Aufa Rozhie /Juara 1