Berita

MAN 22 Berhasil Sabet 5 Medali Emas Dalam Kejuaraan Invitasi Beladiri Pencak Silat

Ahad, 12 November 2017
blog

Illustrasi Foto (Kemenag RI DKI Jakarta)

 

Jakarta (Humas MAN 22) – Ekskul Pencak silat Madrasah Aliyah Negeri 22 Jakarta berhasil meraih 5 Medai Emas, 3 Medali Perak dan 5 Medali Perunggu dalam kejuaraan Invitasi Seni Beladiri Pencak Silat 3 Persaudaraan Setia Hati Organisasi Tahun 2017. Kegiatan ini bertempat di SMPN 88 Jakarta, oleh pengurus cabang Persaudaraan Setia Hati Organisasi (PSHO) Jakarta Barat. Sabtu (04/11).

 

“MAN 22 Jakarta menurunkan 13 peserta, dan Alhamdulillah berhasil meraih 5 medali emas, 3 medali perak dan 5 medali perunggu, dan MAN 22 Jakarta meraih predikat Team Berbakat II”, ujar Furqon, pelatih ekskul pencak silat yang diwawancari oleh Humas MAN 22 Jakarta.

 

Dalam kesempatan ini peserta didik  yang telah berhasil meraih medali emas, yaitu : Wahyudin (XII MIA 1), Adira Nisa Farah (XI MIA 1), Muhammad Khidir (XI IIS 1), Rizqal Irsyad A (X IIK) dan M. Farhan Yofiana (XII IIS 2).

 

Sementara peraih medali perak yaitu : Ariq sholahudin (X IIK), Noer Rizky A (X IIK) dan Muhammad Siddiq (XII IIS 2).

 

Sedangkan peraih medali perunggu antara lain : Hasbi (XI IIS 2), Muhammad Ishaq (XI IIS 2), Sachril Hidayat (X IIS 1), Wahyudin (XII MIA 1) dan Muhammad syahroni (X IIS 2).

 

Menurut Wahyudin salah seorang siswa MAN 22 Jakarta yang berhasil meraih medali emas dalam kejuaran pencak silat tersebut mengaku bangga atas prestasi tersebut dan berharap mampu meningkatkan prestasinya dilevel lebih tinggi lagi, bahkan sampai ke tingkat nasional. /as/fh.

 

  • Tags:  

Terkait